Independen, Jelas Terpercaya
Beli Tema IniIndeks
banner 728x250

DPRD Parepare Gladi Bersih Pelantikan Pimpinan

banner 120x600
banner 468x60

Parepare, zona-pantau.com — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Parepare menggelar gladi bersih persiapan pelantikan pimpinan, Senin (14/10/2024).

Gladi bersih itu, diikuti tiga pimpinan DPRD Kota Parepare yakni, Kaharuddin Kadir, Suyuti dan Yusuf Lapanna yang dipandu oleh Kabag Fasilitasi Legislasi Persidangan dan Risalah DPRD Parepare, Akmal Fattah, S.H,. M.Si.

banner 325x300

Kaharuddin Kadir, Suyuti, dan Yusuf Lapanna, yang rencananya akan dilantik besok (selasa, 15 oktober 2024. Red) sebagai jajaran pimpinan baru DPRD Parepare periode 2024-2029.

M Ramlan, Analis Kebijakan Ahli Muda, DPRD Parepare, mengatakan gladi ini merupakan tahap persiapan sebelum pelantikan resmi.

“Tiga pimpinan DPRD yang mengikuti gladi yakni Kaharuddin Kadir sebagai Ketua DPRD, Suyuti sebagai Wakil Ketua, dan Yusuf Lapanna sebagai Wakil Ketua II,” urainya.

Kegiatan ini mencerminkan keseriusan dan komitmen tiga pemimpin baru dalam mempersiapkan diri untuk tugas yang akan diemban.

Sebagai pucuk pimpinan DPRD, ketiganya akan berperan dalam mengawal kebijakan dan pembangunan Kota Parepare selama lima tahun ke depan.

Pelaksanaan gladi bersih ini juga menunjukkan profesionalitas Sekretariat DPRD dalam memastikan kelancaran proses transisi kepemimpinan.

Dengan persiapan yang matang, diharapkan pelantikan akan berlangsung khidmat dan ketiga pimpinan baru dapat segera bekerja efektif sejak hari pertama masa jabatannya.(Rls)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *