Parepare, zona-pantau.com — Pengundian dan pencabutan nomor urut pasangan calon Walikota dan Waki Walikota (Pilwalkot) Parepare akan menjadi moment yang ditunggu-tunggu.
Baik Pasalon, Tim Pemenangan, Relawan, simpatisan dan seluruh lapisan masyarakat Kota Parepare.
Sesuai tahapan yang dijadwalkan, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Parepare akan menggelar pencabutan nomor urut Paslon besok (Senin,23 September. Red) di Gedung IAIN.
Namun bagi, Paslon wakil walikota, Prof Bakhtiar Tijjang mengaku jika pihaknya tidak ada persiapan apapun jelang pengundian nomor urut itu.
Menurutnya, Nomor berapa pun yang didapat sesuai hasil pengundian itu semua bagus dan tetap bermakna baik.
“Soal nomor, kami pasangan calon MZ berBAKTi semua nomor bagus dan baik semua,” ujarnya.
Walau demikian, pihaknya tetap menyiapkan Alat Peraga Kampanye (APK) yang menggambarkan dirinya Bersama dengan Muhammad Zaini (MZ-berBAKTi).(Rls)