Barru, zona-pantau.com — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barru menggelar rapat Badan Musayawara (Bamus).
Rapat itu dengan agenda pembahasan progran kerja kedewanan selama 15 hari kedepan atau minggu ke tiga untuk priode Januari 2025.
Rapat itu dipimpin langsung ketua DPRD Kabupaten Barru Drs.H.Syamsuddin.M, M.Si di ruang rapat Bamus, Rabu (15/01/2025).
Pada kesempatan itu, Syamsuddin menyampaikan, Rapat Bamus ini untuk membahas kegiatan apa saja yang akan dikerja untuk priode Januari ini.
Sementara, Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Barru, Syamsu Rijal, S.Pd mengatakan, Rapat ini merupakan agenda rutin untuk menyampaikan program kerja anggota.
Program kerja itu sebagai bentuk respon dan tibdaklanjut aspirasi dari masyarakat.
“Seperti biasanya di rapat Bamus, dimana gabungan komisi membahas surat atau aspirasi yang masuk dan juga hasil kunjungan kerja dilapangan tentang agenda Bamus di awal bulan,” ujarnya.
Menurutnya, sejumlah fenomena dan musibah alam menjadi topik pembahasan mengingat, beberapa waktu lalu wilayah Kabupaten Barru dilanda Banjir.
“Kejadian ini menjadi perhatian untuk semua yang memiliki kewenangan,” katanya.
Dengan demikian, salah satu hasil rapat yakni penetapan jadwal RDP yang ditujukan kepada sejumlah SKPD terkait.
RDP itu untuk mendengar apa yang menjadi solusi dalam penanganan Banjir.
“Kita jadwalkan pada 17 Januari akan memanggil instansi terkait untuk mendengar tentang langkah-langkah yang diambil dalam meringankan beban masyarakat atau petani yang rusak lahannya, begitupun agenda penting lainnya,” bebernya.
Tidak hanya itu, Masalah pelayanan BPJS kesehatan juga mencuat dalam pembahasan rapat.
“Makanya kami juga agendakan untuk memanggil Kepala BPJS, Direktur RSUD Lapatarai dan semua PKM seKabupaten Barru untuk duduk bersama,” tutupnya. (AIQ)