Independen, Jelas Terpercaya
Beli Tema IniIndeks
banner 728x250

ANH-TQ Gagas Kota Rama Disibilatas di Parepare

banner 120x600
banner 468x60

Parepare, zona-pantau.com — Parepare sebagai sebuah kota sudah sepantasnya didesain menjadi kota yang ramah bagi penyandang disabilitas. Hal itu disampaikan oleh Asni Tande, Jubir ANH-TQ, Jumat (04/10/2024).

Dia mengatakan, Langkah awalnya dimulai dari perencanaan perkotaan yang sudah mempertimbangkan kepentingan dan kebutuhan khusus warga Parepare yang mengalami disabilitas.

banner 325x300

Kota ramah disabilitas pada intinya adalah memberi akses seluas-luasnya dan lingkungan yang mendukung warga disabilitas karena mereka memiliki kebutuhan khusus.

Menurutnya, Cara pandang ini yang ada pada pasangan calon walikota dan wakil walikota Parepare, Andi Murhaldin Nurdin Halid dan Taqyufdin Djabbar (ANH-TQ) tentang kota ramah disabilitas.

“Kota terbuka itu (Inklusif) salah satunya dilihat dari fasilitas infstruktur kota-fasilitas umum, apakah dapat diakses oleh warga penyandang disabilitas,” tanyanya.

Perencanaan kota seharusnya sudah mengintegrasikan kebutuhan khusus penyandang disabilitas (aksesibilitas).

Kota ramah disabilitas sesungguhnya adalah komitmen atas keadilan sosial, tidak ada orang yang tidak bisa mengakses fasilitas umum dan didukung pula oleh lingkungan hidup yang baik dan sehat serta masyarakat umum juga bisa menghormati penyandang disabilitas (non diskriminatif).

Beberapa contoh fasilitas umum yang ramah disabilitas yang akan diprioritaskan oleh ANH-TQ jika mendapat amanah sebagai Walikorta dan Wakil Walikota, yaitu memasang secara bertahap guiding block atau jalur pemandu bagi warga yang tidak bisa melihat.

Fasilitas guilding block ini akan dibangun di sepanjang jalanan kota dan tempat umum, penyediaan bidang miring di perkantoran, dan fasilitas ramah difabel lainnya.

Pada intinya ANH TQ ingin menjadikan kota Parepare sebagai kota inklusif (one no left behind).

ANH-TQ akan menjadikan Kota Parepare sebagai kota yang nyaman bagi penyandang disabilitas karena terpenuhi kebutuhan khususnya.

Memberi alokasi khusus untuk menyediakan alat bantu dengar, kursi roda, wolker kaki empat, penyangga kaki, dan lain-lain sesuai kebutuhan difabel.

Selain memprioritaskan fasilitas umum untuk merespon kebutuhan para penyandang disabilitas.

ANH-TQ juga akan mengupayakan ada program pemberdayaan khusus bagi para difabel, antara lain penguatan organisasi difabel, bantuan modal pengembangan usaha produktif dan lain-lain sesuai kebutuhan.

Dukungan fasilitas pendukung untuk penyandang disabilitas di ruang publik serta memfasilitasi untuk berbisnis dapat membantu kemandirian difabel agar dalam jangka panjang mereka tidak selalu tergantung dari orang atau pihak lain.

Penyandang disabilitas juga harus mandiri.

Pemahaman akan kota ramah disabilitas menunjukkan bahwa program ANH-TQ, secara filosofi sangat paham makna tujuan kita bernegara dalam kalimat Pembukaan UUD 1945.

“Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia,” katanya.

Dalam konteks otonomi daerah, maka pemda-lah yang mengambil peran strategis untuk mengimplementasikan secara konkrit tujuan.

“Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia,” tambahnya.

ANH-TQ ingin mewujudkan tujuan negara itu dengan menjamin aksesibilitas fisik dan ekonomi dan lingkungan bagi penyandang disabilitas di Kota Parepare.(Rls)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *